Penerimaan Bea Masuk dan Cukai sampai Bulan Maret 2022 sebesar Rp. 86.017.141.950,00 (tercapai 23,95% dari total target 2022)

 [Apel Bulanan, Halal Bi Halal dan Rapat DKO]

Pada hari Selasa (10/05), Bea Cukai Blitar mengadakan Apel Bulanan yang bertempat di halaman depan kantor. Sebagai pembina apel, Akhiyat Mujayin selaku Kepala Kantor menyampaikan amanat kepada seluruh pegawai untuk selalu termotivasi dalam meningkatkan kualitas kerja.

Masih dalam suasana Hari Raya Idul Fitri, setelah apel dilanjutkan dengan Halal Bi Halal yang diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai. Kesempatan tersebut dimanfaatkan oleh seluruh pegawai untuk saling bermaaf-maafan dan mempererat tali silaturahmi.

Kemudian dilanjutkan dengan Rapat Dialog Kinerja Organisasi dan Manajemen Risiko. Adapun capaian penerimaan sampai dengan bulan April 2022 sudah mencapai target 30,85% yaitu sebesar Rp110.779.359.950 dari target penerimaan dalam setahun sebesar Rp359.145.396.000.

Sedangkan di bidang pengawasan dari 15 kali kegiatan operasi pasar dan patroli darat telah menghasilkan sebanyak 59 SBP (Surat Bukti Penindakan).

#beacukai #beacukaiblitar #beacukaimakinbaik #kitabisalebihbaik #apel #halalbihalal #rapatdko





Posting Komentar